Analisis Framing Pemberitaan Suntik Vaksin Covid-19 pada suarasurabaya.net (Study Deskriptif Kualitatif Tentang Media Online)

Oktavian Dio Kresna, Susanto (2021) Analisis Framing Pemberitaan Suntik Vaksin Covid-19 pada suarasurabaya.net (Study Deskriptif Kualitatif Tentang Media Online). Other thesis, Stikosa-AWS.

[thumbnail of Oktavian Dio Kresna Susanto.pdf] Text
Oktavian Dio Kresna Susanto.pdf - Published Version

Download (338kB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “Analisis Framing Pemberitaan Suntik Vaksin Covid-19
Pada Suarasurabaya.net”. Penelitian ini dilakukan dengan delapan teks berita.
Berita ini dilatar belakangi tentang suntik vaksin Covid-19 atau yang lebih dikenal
dengan virus corona di Surabaya, Jawa Timur Indonesia. Yang menjadi objek
penelitian ini adalah bagaimana media online Suarasurabaya.net mengkonstruksi
suatu berita dalam pemberitaanya. Dalam penelitian ini, penulis bertujuan untuk
mengetahui bagaimana Suarasurabaya.net dalam membingkai berita tersebut. Fakta
dan peristiwa adalah hasil realitas dihadirkan berdasarkan konsep subjektif dan
sudut pandang wartawan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan
bersifat deskriptif, maka data-data yang dikumpulkan berupa kata-kata tertulis yaitu
teks berita. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis
framing dari Robert N Entman. Analisis framing secara sederhana dapat
digambarkan sebagai analisis untuk melihat bagaimana pesan, peristiwa disajikan
dan dikonstruksi oleh media dan wartawan. Setelah dilakukan penelitian, maka
hasil yang didapat adalah suarasurabaya.net menyeleksi beberapa infomasi yang
difokuskan untuk menonjolkan isu mengenai perencanaan pemberian vaksin kedua
untuk warga maupun ASN/non ASN untuk membantu upaya pemerintah dalam
melakukan penyuluhan kepada masyarakat mengenai vaksin Covid-19.
Kata kunci: Analisis Framing, Pemberitaan Suntik Vaksin Covid-19 Pada
Suarasurabaya.net

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: Admin Perpustakaan
Date Deposited: 16 Mar 2023 08:38
Last Modified: 16 Mar 2023 08:48
URI: https://repository.stikosa-aws.ac.id/id/eprint/244

Actions (login required)

View Item
View Item